Mahasiswa KKN Unimal Membantu Mengembangkan Badan Usaha Milik Gampong (BUMG) Ternak Sapi

Nanggroe.net, Aceh Timur | Mahasiswa KKN Universitas Malikussaleh yang tergabung dalam kelompok 21 membantu mengembangkan Badan Usaha Milik Gampong (BUMG) ternak sapi, pada Rabu (30/6/2021).

Usaha BUMG tersebut sudah berdiri sejak lama di Gampong paya penteut. Mahasiswa KKN kelompok 21 ikut serta dalam merekapitulasi data jumlah sapi serta mempromosikan baik itu secara online dan offline.

“Kami berusaha semaksimal mungkin membantu dalam mengembangkan badan usaha milik gampong, karena ini merupakan salah satu sumber usaha masyarakat,” Ujar Faisal selaku ketua kelompok 21

Pengembangan BUMG ini dilakukan mulai dari mempromosikannya baik itu melalui brosur, media sosial, serta secara langsung terhadap masyarakatnya di luar Gampong tersebut.

Dalam hal ini Dosen pembimbing lapangan (DPL) kelompok 21, Ilham Saputra S.T., M.Sc mendukung sepenuhnya kegiatan inovatif tersebut yang bersifat mengembangkan usaha milik gampong.

“Saya berharap dengan adanya kegiatan ini selain dapat membantu masyarakat juga bisa menambahkan wawasan bagi mahasiswa KKN kelompok 21 tentang manajemen pemasaran,” Tutupnya

Komentar