Nanggroe.net, Lhokseumawe | Seiring dengan perkembangan dan pengembangan kurikulum pendidikan tinggi di era revolusi industri 4.0, Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh dipelopori oleh Program Studi Magister Hukum menggelar Workshop “Perkembangan Kurikulum Pada Program Studi Magister Hukum dalam Era Revolusi Industri 4.0”, bertempat di Aula Meurah Silue,Lancang Garam, Sabtu (16/10/2021) di
Beberapa Narasumber Dr. H Amran Suadi S.H,M.H,M.M (Ketua Kamar Dagang Mahkamah Agung RI), Prof. Dr. Sigit Riyanto S.H,L.LM (Guru Besar Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada), Prof. Dr. Jamaluddin S.H,M.Hum.(Dekan Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh), M.Rifyalsyah S.STP,MAP. (Kepala Bagian Tata Pemerintahan Kota Lhokseumawe).
Kegiatan diawali dengan laporan oleh Dr. Yusrizal S.H,M.H selaku Ketua Program Studi Magister Hukum Fakultas Hukum Unimal.
“Kondisi pandemi seperti sekarang ini Fakultas Hukum Unimal melalui Program Studi Magister Hukum selalu berusaha untuk bisa menjalankan berbagai kegiatan yang bermanfaat dengan tujuan peningkatan Pendidikan yang ada, khususnya pada peningkatan perkembangan terkait dengan kurikulum yang sesuai dengan perkembangan dalam era revolusi 4.0” sebut Dr. Yusrizal.
Dalam kesempatan tersebut, kata sambutan serta pembukaan dibuka langsung oleh Rektor Universitas Malikussaleh melalui Kepala Biro Bidang Akademik, Dr. T Nazaruddin S.H,M.Hum yang juga mengapresiasi atas terselenggaranya workshop kali ini.
“Acara ini merupakan salah satu wujud nyata pengembangan khususnya dibidang kurikulum, Sehingga dengan diundangnya beberapa Narasumber yang berkompeten dalam bidang tersebut dapat menghasilkan masukan dan arahan bagaimana sebaiknya pengembangan kurikulum yang sejalan dengan era revolusi 4.0” ujar Dr. T Nazaruddin dalam sambutan.
Acara dipandu oleh Moderator, Chalik Mawardi S.H,M.H. dan seluruh peserta terlihat sangat antusias mengikuti seluruh rangkaian acara workshop walaupun dengan metode protokol Covid 19 yang ketat.
Turut Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Rektor ll , Dr. Mukhlis S.H,M.H, Wakil Dekan I Fakultas Hukum, Dr. Faisal S.Ag,S.H,M.Hum., Wakil Dekan III Fakultas Hukum, Hadi Iskandar S.H,M.H, Kaprodi Ilmu Hukum, Dr. Marlia Sastro S.H,M.Hum. serta Dosen di ruang lingkup Universitas Malikussaleh.
Komentar