Pascabencana Babinsa Turun Lapangan Bantu Petani Perawatan Tanaman Muda

NANGGROE.MEDIA, ACEH TENGAH | Babinsa Koramil 02/Bebesen, Kodim 0106/Aceh Tengah Kopda Hendriyandi membantu petani dalam perawatan tanaman muda yaitu tomat yang berlangsung di Desa Atu Tulu, Kecamatan Bebesen, Aceh Tengah. Kamis, 22 Januari 2026.

Dalam pendampingan tersebut, Babinsa Koramil 02/Bebesen membantu pengendalian gulma dan hama pada tanaman tomat dengan cara dilahan milik petani di desa binaan.

Untuk mendukung keberhasilan program swasembada pangan ini maka perlu dilakukan pemeliharaan dan pemantauan secara kusus agar kualitas dan hasil panen meningkat.

Dengan pemeliharaan dan pengecekan secara rutin dan intensif ini maka pertumbuhan tanaman tomat yang ditanam oleh petani akan semakin baik dan diharapkan panen tomat juga akan semakin meningkat.

Pendampingan yang dilakukan Babinsa terhadap petani di desa binaannya ini yakni untuk membantu agar tanaman dapat tumbuh dengan subur dan dengan melakukan perawatan secara terus-menerus harapannya tanaman akan berkembang dengan baik sehingga menghasilkan tomat yang berkualitas sesuai dengan harapan.

Komentar