Lhokseumawe, NANGGROE.MEDIA – Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe menggelar rapat pleno pengundian dan penetapan nomor urut calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe untuk Pilkada 2024.
Hasil pengundian tersebut pasang Dr. Sayuti Abubakar, SH., MH dan Husani Pom, SE mendapatkan nomor urut 2. Penarikan nomor urut tersebut diambil langsung oleh Sayuti Abubakar selaku Calon Walikota Lhokseumawe.
Rapat pleno tersebut digelar di Aula Kantor KIP Lhokseumawe, Jl. T. Ibrahim Agoeng No.3, Uteun Kot, Kec. Muara Dua, Kota Lhokseumawe, Aceh, Senin (23/9/2024).
Pengambil nomor urut tersebut didampingi oleh sejumlah pimpinan dan jajaran partai pengusung Pasang Calon (Paslon) Dr. Sayuti Abubakar, SH.,MH dan Husani Pom, SE Sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe.
Untuk diketahui, Pasang Sayuti-Husaini diusung oleh sejumlah partai, yakni Partai Aceh (PA), Partai Nanggroe Aceh (PNA), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan Partai Demokrat.



Komentar