Pascabencana Alam Babinsa dan Warga Melakukan Gotong Royong

NANGGROE.MEDIA, ACEH TENGAH | Sebagai anggota Babinsa (TNI) memiliki peran penting di dalam lingkungan masyarakat, seperti saat ini yang dilakukan anggota Babinsa Pos Ramil Kute Panang.

Anggota Babinsa bersama warga binaan nya melakukan gotong royong dalam segi hal pemulihan jalan paska bencana alam yang berada di Desa Empu Balik, Kecamatan Kute Panang, Aceh Tengah. Selasa, 13 Januari 2026.

Diketahui, anggota Babinsa dari Pos Ramil Kute Panang, Kopka Muntalip bersama warga bahu membahu memperbaiki jalan utama penghubung antara Empu Balik menuju Atu Gogop yang rusak akibat longsor pasca bencana alam.

Sementara, Kopka Muthalib menyampaikan, bahwa kerja bakti gotong royong ini merupakan bentuk sinergi untuk mengatasi dampak bencana alam saat musim hujan.

”Kita bersama-sama memperbaiki jalan yang rusak akibat longsor, keikutsertaan masyarakat, pemerintah desa dan Babinsa menjadi kunci dalam penanganan jalan rusak atau jalan longsor akibat hujan ini.” ucapnya.

Babinsa juga menambahkan bahwa, pihaknya bersama tokoh masyarakat setempat terus berupaya memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar tentunya ini selain untuk memperbaiki jalan yang rusak, juga sebagai upaya dalam memelihara kebersamaan antar warga, karena warga di Desa setempat ikut dilibatkan dalam perbaikan jalan di desanya.

Komentar