Kunjungi Pesantren, Ketua DPRK Lhokseumawe Peduli Ulama dan Santri

Nanggroe.net, Lhokseumawe | Ketua DPRK Lhokseumawe Ismail A. Manaf mengunjungi Pesantren Dayah Baburrahman dan MtsS di Gampong Paloh Punti Kecamatan Muara Satu Kota Lhokseumawe pada Sabtu (3/10).

Kunjungan tersebut merupakan rangkaian Silaturrahmi yang dilakukan ke berbagai pesantren dan MtsS di ruang lingkup Kota Lhokseumawe.

Ismail mengatakan, kunjungannya ke Pesantren Dayah Baburrahmah dan MtsS merupakan bagian dari peninjauan di beberapa pesantren dan sekolah di wilayah Kota Lhokseumawe.

Baca Juga : STIH Al-Banna Gelar Sosialisasi Hukum di Masyarakat Gampong Hagu Selatan, Lhokseumawe

“Kunjungan Ini sebagai wujud kepedulian Ketua DPRK Lhokseumawe dengan Alim Ulama dan Santri,” kata Ismail kepada Nanggroe.net Minggu (4/10).

Keberadaan pesantren dan MtsS, Kata Ismail telah terbukti banyak melahirkan generasi yang cemerlang, tetapi sangat disayangkan masih banyak pesantren dan MtsS yang memprihatinkan kondisinya.

“Kami juga akan berupaya mengadvokasikan dan membantu pesantren serta Sekolah yang kurang dalam hal pembangunan, kami akan berkoordinasi dengan pemerintah Lhokseumawe agar dapat di tindak lanjuti untuk di bantu,” pungkas Ismail.

Ismail juga mengaku selalu mendukung keberadaan pesantren dan MtsS, terutama dalam menyebarkan kebajikan dan mengajarkan islam yang menyejukan, islam yang penuh kasih sayang, islam yang Rahmatan Lil Alamin.

“Keberadaan pesantren dan ulama hendaknya mengembangkan Islam dan kami juga mendukung penuh segala program keummatan yang bermanfaat bagi masyarakat luas,” tegasnya.

Komentar