Dua Rumah di Bintang Aceh Tengah Hangus Terbakar

Nanggroe.net, Takengon | Dua rumah di Desa Lindung Bulen Dua, Kecamatan Bintang Kabupaten Aceh Tengah di kejutkan dengan kobaran api pada Kamis (14/5).

Peristiwa tersebut terjadi di saat warga sedang mempersiapkan hidangan buat berbuka puasa Ramadhan sekita pukul 16:30 WIB.

Kapolres Aceh Tengah AKBP Nono Suryanto, S.IK dalam keterangannya mengatakan, kejadian berawal ketika Lizawarni sedang memasak didapur ketika itu Ia melihat diatas rumah nya ada asap dan percikan api

“Spontan Ia berteriak minta tolong namun Api begitu cepatnya merambat keseluruh bagian rumah yang terbuat dari Kayu dan rumah sudah berumur puluhan tahun,” ujarya

Beberapa warga sekitar sempat memberikan pertolongan dengan menyirami air dengan peralatan seadanya sambil menunggu Unit Mobil Pemadam kebakaran. namun Api sudah sudah melalap seluruh bagian rumah yang terbuat dari Kayu dan luluh lantak rata dengan tanah.

Dua unit rumah yang hangus dilalap sijago merah masing masing Darwin ilyas, dan Yasni,” sebut Kapolres

Lanjut Kapolres, Diduga kejadian tersebut akibat arus pendek arus listrik atau korsleting penyebab dari kejadian kebakaran.

“Dari kejadian para korban menderita kerugian ratusan juta rupiah,” imbuh Kapolres AKPB Nono Suryanto.

Komentar